[Prakitkum beton pekan ke-2] Kelompok 7 - Trial Mix - Ivan Benyamin Elroi
Pada tanggal 5 November 2015, kami melakukan trial mix. Trial mix dapat dilaksanakan apabila rancangan beton telah jadi. Sebelum memulai praktikum ini, kami merencanakan material-material penyusun beton dengan sedemikian rupa agar terbentuk suatu beton yang utuh menggunakan data dari hasil praktikum pekan lalu. Praktikum dimulai dengan mempersiapkan material-material yang akan digunakan berdasarkan mix design yang telah dibuat.
1. Setelah semua bahan lengkap, kami mulai memasukan semua bahan ke mesin penggiling.
2. Setelah diaduk secara merata, kami melakukan pengujian nilai slump. Pertama-tama masukkan campuran tersebut ke dalam tabung kerucut sebanyak 1/3 dari tinggi tabung tersebut. Pukul-pukul campuran itu sebanyak 25 kali agar tidak ada udara di dalamnya. Masukkan lagi campuran ke dalam tabung sampai 2/3 tinggi tabung. Pukul-pukul lagi sebanyak 25 kali. Setelah itu, tuang campuran ke dalam tabung sampai penuh, pukul-pukul dan ratakan campuran.3. Setelah campuran beton memenuhi tabung kerucut,angkat tabung kerucut tersebut. ukur perbedaan tinggi campuran dengan tinggi tabung menggunakan mistar.4. Jika nilai slump telah memenuhi ketentuan, maka proses dapat dilanjutkan dengan memasukkan campuran ke dalam bekisting sambil mengaduknya dengan alat pengaduk.
5. Setelah semua campuran masuk ke dalam bekisting, biarkan campuran tersebut sampai mengering. 24 jam setelah itu, beton dikeluarkan dari bekisting dan di curing.
Foto-foto praktikum :
0 komentar:
Posting Komentar